![]() |
Masalah ginjal. Foto: dailystar.co.uk |
Banyak penyakit yang bisa menyerang ginjal, salah satunya adalah kanker. Di mana setiap tahunnya, lebih dari 12.000 orang di Inggris saja didiagnosis kanker ginjal, menurut 2014 statistik. Mengerikan bukan.
Kanker ginjal memang sangat berbahaya, apalagi ginjal memiliki fungsi untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Untuk mencegahnya, Anda perlu tahu peringatan dini saat tubuh terkena kanker ginjal. Apa sajakah itu?
Di sini kita mengungkapkan 12 gejala utama kanker ginjal yang kami kutip dari dailystar.co.uk:
1. Darah di urine. Anda mungkin melihat urine lebih gelap dari normal atau kemerahan warnanya. Ini bisa menjadi tanda penyakit ginjal kronis dan kanker kandung kemih.
2. Rasa sakit terus-menerus di punggung bawah atau samping, tepat di bawah tulang rusuk Anda.
3. Sebuah benjolan atau pembengkakan di sisi Anda (meskipun kanker ginjal sering terlalu kecil untuk dirasakan)
4. Kelelahan esktrem
5. Kehilangan nafsu makan dan penurunan berat badan
6. Tekanan darah tinggi
7. Suhu tubuh tinggi sekitar 38 Celcius
8. Berkeringat di malam hari
9. Pada pria, terjadi pembengkakan pembuluh darah di testis
10. Pembengkakan kelenjar di leher Anda
11. Nyeri tulang
12. Batuk darah
Jika Anda khawatir tentang gejala-gejala tersebut di atas, maka perlu melakukan serangkaian tes, termasuk urine dan tes darah, untuk mendapatkan diagnosis yang akurat.
Ada baiknya mencegah daripada mengobati.