Masalah Ginjal Bisa Dilihat dari Perubahan Kulit, Seperti Apa?

Tanda perubahan kesehatan dari kulit.
Kulit merupakan organ terbesar dari tubuh kita, dan sebagian mengatakan jika kulit merupakan jendela dari perubahan kesehatan yang terjadi dalam tubuh. Oleh sebab itu, mengenal gejala suatu penyakit dari kulit sangat penting.

Perubahan warna, pertumbuhan kulit baru, dan juga karakteristik kulit bisa menjadi petunjuk apakah kita sedang mengalami gangguan kesehatan. Bahkan ahli dermatologis mengatakan, kulit merupakan dasar dari kesehatan.

"Saya selalu mencari petunjuk, kapanperubahan kulit terjadi, gejala apa yang menyertainya, karena itu adalah petunjuk bagi kita (dokter) untuk menemukan apa yang terjadi di dalam tubuh maupun pikiran kita," kata Dr Roris Day, ahli dermatologis di rumah sakit Lenox Hill, New York.

Apa yang terjadi di dalam tubuh kita, sangat mempengaruhi kulit. Sehingga jika kitamelihat tanda-tanda perubahan kulit, itu perlu diwaspadai. Lalu seperti apa perubahan kulit yang berbahaya bagi tubuh kita? Simak penjelasannya yang kami kutip dari Livescience:

Ruam Kulit

Ruam biasanya diawali dengan tanda merah, dan biasanya hal itu terkait efek samping dari obat yang sedang dikonsumsi atau sakit yang sedang terjadi, seperti demam, nyeri sendi, atau nyeri otot, atau bisa juga tubuh sedang mengalami infeksi dan alergi terhadap obat.

Tetapi jika ruam pada kulit berwarna beludru, atau ungu tua di belakang leher dan lengan, kita perlu waspada. Karena itu bisa saja gejala dari diabetes tipe 2. Atau bisa juga itu sebagai peringatan dari kenker pada organ internal. Dan Anda harus segera memeriksakan diri.

Perubahan warna kulit dan lebih kuning

Bagi Anda penderita diabetes, perubahan warnakulit lebih kuning bisa saji ada masalah metabolisme, di mana pencernaan tidak bisa menglah zat besi. Di sisi lain, bisa juga organ Hati mengalami kegagalan dalam menjalankan fungsinya.

Kulit yang berwarna gelap di bagian lipatan, seperti siku dan lutut, bisa jadi Anda sedang terkena penyakit hormonal seperti Addison yang mempengaruhi kelenjar adrenal.

Tumbuh kulit baru

Jika pada organ kulit terdapat pertumbuhan kulit baru yang aneh, itu perlu diwaspadai karena bisa saja itu merupakan kanker kulit. Tapi bisa saja karenaadanyasindrom genetik. Misalnya benjolan kuning di kaki atau punggung bisa saja sinyal terhadap diabetes.

Perubahan pada kulit di bawah kuku

Jika kuku Anda yang biasanya berwarna merah muda berubah lebih gelap atau kuning, itu bisa jadi ada masalah pada sistem organ. Masalah Hati dan ginjal, paling banyak mempengaruhi perubahan warna kulit kuku.

Kulit kering dan keras

Tekanan darah yang tinggi dan masalah ginjal, bisa menyebabkanpenebalan kulit di bagian tulang kering. Karena kelenjar tiroid kurang aktif, sehingga menyebabkan kulit keras dan kering.

Dan jika pengerasan kulitini berlangsung lama diserta pembengkakan, bisa jadi organ paru-paru dan jantung Anda sedang dalam masalah.

Oleh sebab itu, mengetahui gejala dari luar dan dini lebih baik. Dan kita juga harus menjaga dan mengetahui setiap prubahan yang terjadi pada kulit. Jika Artikel ini bermanfaat, bagikan dengan mengklik tombol share dan G+ nya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »